Wednesday, January 12, 2011

Garo Daun Pepaya & Jamur Goreng

Semangat ngeblog! Apalagi hari ini di bus ada pengamen yang "iya banget". Mereka maenin lagu2 Nirvana & Bon Jovi dengan keren sekali. Jadi ke kantor penuh semangat dan begitu sampe langsung posting. Hehehe. ^_^
Bekal ke kantor hari ini adalah:

Nasi, garo daun pepaya, jamur goreng (dan tempe).

Garo daun Pepaya
Waktu masih tinggal di Jakarta, sering masak ini karena tinggal metik di halaman. Sekarang di Bekasi, belum nanam lagi, jadi cuma tergantung tukang sayur saja kalo pas bawa. Resep aslinya Garo Daun Pepaya dari Emma Isti yang enak banget!

Garo Bunga Pepaya
(by: Emma Isti)
Bahan:
- 4 sdm minyak sayur
- 3 lbr daun pepaya muda, rebus, sebaiknya jgn terlalu lembek, iris kasar
- 250 gr bunga pepaya, siangi, rebus
- 100 gr daun melinjo, iris kasar
- 3 btg serai, ambil bagian putihnya iris halus
- 10 lbr daun jeruk, iris halus (sebaiknya pilih daun jeruk yg tdk terlalu tua)
- 3 lbr daun pandan, iris halus
- 2 lbr daun kunyit, iris halus
- 3 btg daun bawang, iris halus
- 8 tangkai daun kemangi, petiki daunnya
- 2 cm jahe, cincang atau iris halus
-
200 gr ± 1/4 bagian ikan cakalang asap (fufu) /pindang tongkol, suwir 2 (atau bisa diganti ikan asin..spt gabus , teri medan)

Haluskan:
- 10 bh cabai merah keriting
- 20 cabai rawit hijau
- 10 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- garam secukupnya

Cara Membuat:
1. Panaskan minyak, masukkan irisan daun pandan... sampai harum, kemudian tambahkan bumbu halus, tumis hingga bumbu matang, kalau nggak suka pedas cabe bisa dikurangi
2. Tambahkan ikan cakalang suir, sayuran, dan bumbu iris (kecuali daun kemangi)
3. Aduk rata sehingga sayuran, ikan, dan bumbu tercampur rata, masak hingga matang
4. Tambahkan garam jika perlu dan terakhir masukkan daun kemangi, aduk sebentar, angkat.

Versi saya (buat bekal):
1. Rebus daun pepaya, iris kasar, masukkan kotak, masuk kulkas (pagi2 tinggal dimasak langsung).
2. Teri medan digoreng setengah matang
3. Untuk mengurangi rasa pahit di daun pepaya, bisa direbus dengan daun jambu. :-)



Jamur Goreng
Bikinnya mah gampang. Jamur tiram dicuci bersih. Siapkan tepung serba guna, bumbui sesuai instruksi di bungkus tepung. Hehehe.

2 comments:

the luch box said...

kapan2 mau coba ah bikin jamur gorengnya :)

Akira's Blog said...

Iya, bikin dooong. :-) Lebih mantap pake tepung bumbu Kobe yang tahan kriuk sampe 8 delapan jam itu.